Tutorial Mengambar Bendera dengan Macromedia Flash

Membuat gambar bendera untuk mempercantik blog atau membuat DP BBM bendera, Image profile serta untuk keperluan presentasi. Membuat sendiri gambar bendera akan membuat lebih leluasa dalam menentukan posisi atau lay out gambar jika dipadukan dengan kata-kata, foto atau aksesoris lainnya.
Kali saya akan berbagi tentang cara membuat bendera dengan cepat dan mudah, Oh ya sebagai tambahan info aja, saya menggunakan software Macromedia Flash, silahkan siapkan dokumen serta perlengkapannya dan mari kita mulai:

a. Buat Dokumen baru, dikesempatan lalu saya sudah menjelaskan cara membuat dokumen baru pada Macromedia Flash. kemudian berilah nama file sesuai keinginan kita, saya memberikan nama filenya adalah Animasi Bendera. 
b. Buat garis, menggunakan Line Tool (N),
    Gambar no. 1. Buat garis gunakan warna merah dan putih agar lebih mudah melihat hasilnya.
    Gambar no. 2. Lengkungkan Garis dengan menggunakan selection tool.
    Gambar no. 3. Buat garis serupa dengan meng-copy paste, kemudian diputar 180 derajat dan gabungkan diujung garis masing2
   Gambar no. 4. Gabungkan lagi 3 garis yang sudah disatukan sebelumnya:

d. Beri warna, Gunakan Paint bucket tool (K)
Gambar 1, Garis yang dibuat sebelumnya kita warnai Gunakan Paint bucket tool (K), yang kotak atas dengan warna merah dan kotak bawah dengan warna putih. seperti gambar no. 1 yang terdapat pada gambar berikut:.
Gambar 2, membuat efek kibaran bendera. Pilih bagian lengkung kebawah Copy paste hasilnya seperti gambar 3, kemudian buat menjadi sewarna (dengan warna apasaja saya gunakan warna putih) seperti gambar 4.
Gambar 5, Membuat gradasi warna. Gradasi warna ini untuk efek berkibar. cara membuatnya dengan menggunakan menu Fill Color disisi kanan seperti gambar berikut:
ada 3 pilihan warna
Tentukan warna fill seperti gambar diatas, pilih warna hitam semua no. 1, 2 dan 3 kesemuanya hitam buat alpha nya 0 % kecuali no. 2 yang ditengah alpha 50%. Sehingga hasilnya seperti gambar sebelumnya di no. 5.

e. Finishing, tempat gambar no. 5 diatas gambar bendera yang dibuat pada gambar 1. Sehingga hasil ahirnya seperti gambar 6 di bawah ini.

Gambar bendera no. 6, merupakan hasil ahir. Saatnya kita animasikan bendera tersebut agar menjadi lebih keren dan menarik. Tunggu di tutorial berikutnya...  Lanjut ke Tutorial membuat gambar animasi bendera bergerak GIF

Jika ada pertanyaan atau komentar silahkan hubungi via kolom komentar dibawah ini...
Salam Animasi
___________________________

Follow @HumorSingkat
____________________________


Like, Subscribe and Share

Related

Tutorial 1483001388390507345

Posting Komentar

emo-but-icon

Ketawa di HumorSingkat.com

Harga Tiket Promo
Kumpulan animasi Bijak

Total Pagewiew

item